Desain Pagar Rumah Minimalis dengan Batu Alam - Dalam membuat pagar rumah, ada banyak bahan atau material yang dapat dipilih. Setiap material memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Tidak terkecuali juga dengan batu alam. Meski saat ini masyarakat Indonesia kebanyakan menggunakan besi dan aluminium sebagai bahan membuat pagar, batu alam masih sangat cocok. Bahkan kebanyakan rumah-rumah mewah dan luas masih banyak yang menggunakan batu alam, meski dicampur juga dengan bahan lainnya, termasuk kayu dan besi.
Sumber gambar : http://www.desainic.com |
Untuk Anda yang sedang ingin membangun rumah dengan model minimalis, Anda juga bisa memasang pagar dengan bahan batu alam. Tentu saja nantinya batu alam akan menjadi keunikan tersendiri, karena tidak banyak rumah minimalis modern saat ini yang menggunakan batu alam sebagai salah satu material pembuatan pagar. Kebanyakan hanya menggunakan logam dan kayu.
Meski jarang, bukan berarti batu alam tidak cocok. Bahkan bisa jadi batu alam sangat baik untuk dicoba. Batu alam juga seperti yang kita tahu memiliki banyak jenisnya, sehingga pengguna bisa memilih jenis apa yang paling cocok dan nyaman dilihat, serta berkesuaian dengan tema dari rumah secara keseluruhan.
Sumber gambar : http://www.desainic.com |
Sumber gambar : www.atapkamar.com |
Dalam penerapan batu alam, pengguna bisa menempatkan pagar pada bagian-bagian yang diperlukan. Misalnya saja batu alam bisa diterapkan pada bagian depan dan belakang rumah. Pagar bisa melingkupi setiap bagian rumah secara penuh atau tercampur dengan bahan lainnya. Bila pagar dibuat setnggi 6 kaki, maka batu alam bisa dibuat secara penuh. Lalu pada bagian jalan bisa menggunakan logam atau besi dan kayu. Campuran geometris yang baik cocok untuk rumah minimalis. Batu alam yang ditempatkan juga hendaknya jangan dibuat macam-macam. Cukup geometris saja. Bisa ditambah pula lobang pada bagian tengahnya.
0 Response to "Desain Pagar Rumah Minimalis dengan Batu Alam "
Posting Komentar
Komentar di blog ini dimoderasi sebelum ditampilkan,
Soo..jika ingin komentarnya di tampilkan jangan:
1. Spam
2. Junk
3. Sara
4. Dll yang melanggar