Aneka Gambar Plafon Ruang Tamu

Plafon sepertinya sulit untuk dilepaskan dengan arsitektur sebuah rumah. Plafon sendiri merupakan area yang ada di antara atas dinding dan bawah atap, mengapit keduanya, membuat ruangan menjadi lebih geometris pada umumnya atau berbentuk lain sesuai keadaan.

Fungsi dari plafon, termasuk yang ada di ruang tamu sendiri bermacam-macam. Selain berguna untuk menutup rangka atap, plafon juga daat digunakan sebagai pembatas dan gudang tersembunyi. Bila di ruang tamu Anda ada TV, AC, dan produk lainnya, maka di atas plafon bisa ditempatkan berbagai macam instalasi listrik dan AC. Plafon juga bisa digunakan sebagai tempat menggantungnya lampu.
Aneka Gambar Plafon Ruang Tamu
Sumber gambar: https://c2.staticflickr.com/6/5185/5621505611_6c676488a2_b.jpg
Plafon juga umumnya digunakan untuk menjaga sirkulasi udara tetap terjaga dengan baik. Bahan-bahan tertentu bahkan bisa menyerap hawa panas yang dipancarkan oleh matahari, sehingga fungsinya bisa tersinkronisasi dengan ventilasi, membuat ruang tamu Anda begitu nyaman, tidak terlalu panas, tidak pula dingin.

Dari aneka gambar plafon ruangan tamu yang ada pada artikel kali ini juga diperlihatkan bahwa sebenarnya plafon memiliki jenis dan fungsi yang sangat banyak. Dari bahannya sendiri, setidaknya ada lima jenis plafon yang terkenal dan banyak dipakai. Di antaranya adalah plafon triplek, gypsum, GRC, kayu, dan metal.

Jika rumah Anda tidak terlalu besar dan memang ruang tamu dibuat biasa-biasa saja, maka pilihan yang umum adalah triplek. Ukurannya sekitar 4x6, namun juga bisa 5x7 bila ingin lebih kokoh. Bila ingin lebih mewah, namun dengan harga yang tidak terlalu mahal, maka gypsum adalah jawabannya. Bahan ini banyak digunakan oleh orang Indonesia. Biasanya gypsum diolah dari gabungan metal furing dan kayu. Gypsum terkenal kuat, bisa diberi motif yang indah, dan terkesan mahal.

Sedangkan untuk GRC atau Glassfiber Reinforced Cement Board, biasa dipilih karena memang bahan ini sangat mudah dibentuk, tahan terhadap air dan api, serta mudah diterapkan. Sayangnya GRC ini mudah pecah bila mengalami tekanan keras.

Untuk Anda yang ingin memiliki ruang tamu yang lebih artistik, bernilai seni tinggi, dan modern, bisa coba memilih plafon dengan bahan baku kayu. Biasanya kayu dibuat dalam bentuk lembaran kecil, berukuran 1x9cm. Agar semakin bernilai seni, biasanya kayu dilapisi lagi oleh impra. Sedangkan untuk plafon metal atau tin ceilling biasanya dipakai untuk ruang tamu bertema klasik.
Aneka Gambar Plafon Ruang Tamu Aneka Gambar Plafon Ruang Tamu Aneka Gambar Plafon Ruang Tamu
Aneka Gambar Plafon Ruang Tamu Aneka Gambar Plafon Ruang Tamu Aneka Gambar Plafon Ruang Tamu

0 Response to "Aneka Gambar Plafon Ruang Tamu"

Posting Komentar

Komentar di blog ini dimoderasi sebelum ditampilkan,
Soo..jika ingin komentarnya di tampilkan jangan:
1. Spam
2. Junk
3. Sara
4. Dll yang melanggar