Desain Taman Rumah Minimalis Gaya Modern

Desain Taman Rumah Minimalis Gaya Modern - Taman rumah merupakan salah satu bagian rumah yang dapat menambah sisi keindahan sebuah hunan. Dengan adanya taman, rumah akan terlihat tampak asri dan tenang. Bagi rumah minimalis, taman juga merupakan komponen yang sangat berperan dalam mempercantik rumah Meski ukuran rumah minimalis kecil, namun hal tersebut tak menghalangi niat untuk memiliki taman rumah yang indah dan cantik. Semua bergantung pada kreatifitas anda dalam mengolah lahan yang sempit.
Desain Taman Rumah Minimalis Gaya Modern
Image Source: desainmodern.com
Taman pada rumah minimalis dibuat dengan ukuran yang mungil namun tetap memberikan kesan unik dan menarik. Anda dapat membuat taman ini di sisa lahan depan atau belakang rumah. Dengan menjaga taman agar tetap bersih dan rapi, taman rumah berukuran mini akan menambah nilai seni sebuah rumah. intinya bukanlah pada ukuran taman, tapi bagaimana kita merawat dan menjaga taman tersebut agar selalu tampak indah.

Dari berbagai jenis model taman yang digunakan oleh rumah minimalis, model taman yang paling sering digunakan adalah model taman rumah minimalis bergaya modern. Taman dengan model modern biasa dibuat dengan gaya yang sederhana agar perawatannya lebih mudah. Namun, kesederhanaan tersebut bukan berarti biasa saja. Justru dengan desain yang sederhana tersebut rumah akan terkesan lebih elegan.

Tanaman pada taman bergaya modern biasa ditanam didalam pot. Tentu hal ini untuk mempermudah penataan serta agar lebih mudah dirawat. Untuk hasil yang maksimal, pemilihan jenis tanaman juga banyak berperan. Tanaman yang sering dipakai adalah bonsai pohon asam, pohon serut, rumput hias dan tanaman kecil lainnya.

Agar menambah daya tarik taman tersebut, tambahkan kolam ditengah taman. Kolam kecil dengan ikan hias tentu akan membuat suasana semakin asri dan tampak sangat indah. Untuk menambah daya tariknya, anda juga dapat menambahkan batu-batu kecil disisi kolam. Agar tanaman tidak diinjak-injak, tambahkan jalan setapak yang dibuat dari batu yang ditata ditengah taman.

Jika anda ingin lebih berkreasi, anda juga dapat menambahkan teratai ditengah kolam. Selain memperindah, teratai juga dapat digunakan untuk berteduh bagi ikan yang anda pelihara.
Itulah beberapa tips untuk membuat taman rumah minimalis bergaya modern. Selamat mencoba !

0 Response to "Desain Taman Rumah Minimalis Gaya Modern"

Posting Komentar

Komentar di blog ini dimoderasi sebelum ditampilkan,
Soo..jika ingin komentarnya di tampilkan jangan:
1. Spam
2. Junk
3. Sara
4. Dll yang melanggar